Dipicu Momen Liburan Sekolah, Jumlah Pengunjung Museum Meningkat
- 03 May 2018 15:36
- Yolency
- Umum,
- 653
Tubankab - Jumlah pengunjung Museum Kambang Putih Kabupaten Tuban mengalami peningkatan yang signifikan. Terdongkraknya jumlah tersebut karena dipengaruhi banyak faktor, salah satunya momen libur sekolah.
Penegasan tersebut disampaikan oleh Roni Firman Firdaus, SS, salah satu petugas bagian Bimbingan Edukatif Museum Kambang Putih saat diwawancarai oleh reporter tubankab.go.id di ruang kerjanya, Kamis (03/04).
Roni, begitu sapaan akrabnya mengatakan bahwa setiap harinya jumlah pengunjung selalu mengalami peningkatan, apalagi di musim liburan seperti saat ini. Hal tersebut, dikatakannya karena adanya respon positif dari masyarakat, khususnya lembaga pendidikan.
Lebih lanjut, ia menjelaskan sebelum tahun 2012, jumlah pengunjung maksimal hanya mencapai sekitar 400 orang, sedangkan untuk sekarang ini jumlahnya bisa mencapai 1.500 sampai 2.000 pengunjung untuk setiap bulannya.
Ia juga menambahkan, secara rutin pihaknya mengaku menerima kunjungan secara berkala dari masyarakat maupun lembaga pendidikan, baik itu tingkat play group, TK, SD, SMP, dan SMA. “Bahkan perguruan tinggi untuk penelitian skripsi,” ungkapnya.
Sementara itu, salah seorang pengunjung, Zahro guru dari MI Roudlotut Tholabah, Desa Banjarejo, Kecamatan Bancar yang membawa rombongan bersama muridnya mengatakan bahwa diajaknya para murid tersebut untuk lebih memperkenalkan sejak dini terkait pengetahuan tentang sejarah karena pengetahuan tentang sejarah penting untuk anak-anak. “Seperti mengetahui siapa nama Bupati Tuban pertama hingga saat ini,” ucapnya.
Ia berharap dengan diajaknya murid-murid tersebut supaya lebih menyegarkan kembali pikiran mereka di musim liburan kali ini. “Agar pikiran anak-anak lebih fresh,” pungkasnya. (tauviqurrahman/hei).