Foto : KPUD Tuban saat gelar rapat pleno DPTb untuk Pemilu 2019. (chusnul)

Gelar Rapat Pleno, KPU Tetapkan Jumlah DPTb

  • 18 February 2019 16:08
  • Heri S
  • Umum,
  • 650

Tubankab - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tuban menggelar rapat pleno Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) pada 17 April 2019 mendatang, di aula rapat lantai 2 KPUD setempat, Senin (18/02).

Rapat pleno yang dihadiri dari perwakilan Parpol peserta Pemilu tersebut juga dihadiri jajaran PPK di 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Tuban dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tuban.

Ketua KPU Tuban Kasmuri, SE, usai pleno menyampaikan, pihaknya telah melakukan pleno Daftar Pemilih Tambahan (DPTb). Pleno tersebut dilakukan karena ada pemilih yang kondisinya tidak memungkinkan, sehingga menggunakan hak pilihnya di tempat lain.

“Hari ini telah kita tetapkan jumlah DPTb yang masuk sejumlah 442 pemilih, dengan rincian pemilih laki-laki 340 orang dan pemilih perempuan 102 orang. Sedangkan DPTb yang keluar sebanyak 537 pemilih, dengan rincian laki-laki 393 pemilih dan perempuan 144 pemilih,” beber Kasmuri.

Sehingga, lanjut Kasmuri, total DPTb keseluruhan berdasarkan pengesahan rapat pleno adalah 939.670 pemilih. Angka tersebut berkurang dibandingkan dengan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) tahap-2 sebelumnya sebanyak 939.765 pemilih.

“Untuk jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) kita terus melakukan perbaikan, karena akan berdampak pada penggunaan hak pilih, termasuk kebutuhan surat suara. Selanjutnya, kita juga akan terus melakukan pengurusan DPTb sesuai dengan PKPU yang terakhir adalah H-30 sebelum pencoblosan,” pungkasnya. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus