JELANG PURNA TUGAS, INI YANG DILAKUKAN 65 ANGGOTA POLRES TUBAN
- 25 August 2017 21:00
- Heri S
- Umum,
- 440
Tubankab - Memasuki purna tugas TMT (Tanggal Mulai Tugas) 01 Agustus 2017 sampai 01 Desember 2019, sedikitnya 65 anggota Polres Tuban ikuti wawancara minat usaha di gedung Serba Guna Polres Tuban, Jumat (25/08).
Kegiatan ini digelar guna memberikan kesadaran dan kemampuan fisik maupun mental yang baik bagi anggota yang akan memasuki masa pensiun. Tujuannya menggugah semangat dan keinginan peserta untuk berbuat baik saat menikmati masa pensiun.
Kabag Sumda Polres Tuban, Kompol Murni Kamariah dalam arahannya menyampaikan, masa pensiun bukanlah akhir dari sebuah pengabdian bagi anggota Polri, tetapi merupakan anugerah yang harus disyukuri karena telah melewati masa pengabdian sekian puluh tahun untuk negara dan bangsa, dan pada saatnya harus kembali kepada masyarakat dengan pengabdian dalam bentuk lain serta semangat baru.
Mantan Kapolsek Palang tersebut menambahkan, ada banyak hal yang bisa dikerjakan pada saat menikmati masa pensiun yang dampak atau manfaatnya tidak kalah penting dibanding ketika masih mengabdi dengan status sebagai anggota Polri. Usia pensiun merupakan satu hal alamiah dan semua Polri pasti mengalami, sehingga tidak perlu dirisaukan, tetapi sebaliknya harus diterima dan disambut dengan semangat baru, sehingga siap untuk menghadapi kondisi tersebut.
Dikatakannya, sebagian anggota Polri akan merasakan berbagai hal ketika pensiun, antara lain berkurangnya pendapatan, hilangnya rutinitas pekerjaan dan tidak adanya kewenangan. Namun, jika hal itu sudah disadari sejak dini, masa pensiun merupakan sebuah kesenangan, bahkan mungkin yang ditunggu-tunggu oleh anggota Polri, karena lepas dari rutinitas sehari-hari dan dapat meluangkan waktu lebih lama berkumpul dengan keluarga.
“Saya berpesan kepada saudara-saudara yang saat ini akan memasuki masa pensiun, hendaknya tidak perlu ragu apalagi putus asa menghadapi kondisi tersebut, tetapi sebaliknya harus memiliki semangat baru untuk menatap masa depan lebih baik,” pesannya di hadapan anggota yang akan purna tugas.
Selain itu, ia juga berpesan, agar persiapkan kondisi fisik dan mental serta selalu melakukan diskusi dengan orang-orang terdekat untuk membicarakan hal-hal yang dirasakan perlu. Kemudian kembangkan hobi yang tertunda akibat kesibukan saat aktif sebagai anggota Polri, lalu mengisi kesibukan sehari-hari di rumah, maksimalkan hobi yang akan mendatangkan manfaat bagi masyarakat sekitar bahkan juga tambahan pendapatan.
Selanjutnya, buatlah anggaran keuangan setelah purna tugas yang tentunya tidak seperti pada saat aktif sebagai anggota Polri, bila perlu buat usaha atau investasi, meskipun tidak besar, namun bisa menambah penghasilan.
Kemudian yang tidak kalah pentingnya, menjaga pola hidup sehat dan terus membina hubungan silaturahmi dengan sejumlah relasi, sehingga dapat membina hubungan kerja sama dalam pengembangan usaha atau hal lainnya.
“Paling utama, adalah pendekatan diri pada Allah SWT atau Tuhan Yang Maha Esa dengan meningkatkan kehidupan spiritual sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing, sehingga mampu menguatkan iman dan hidup lebih tenang,” pungkasnya. (chusnul huda/hei)