MESKI GAGAL JUARA, TIM FUTSAL PWI TUBAN RAIH PENGHARGAAN TIM FAIR PLAY
- 10 October 2017 21:23
- Heri S
- Umum,
- 544
Tubankab -Tim futsal wartawan Kabupaten Tuban yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) berhasil menyabet penghargaan tim fair play pada kejuaraan Turnamen Futsal Wartawan Antar Pokja (Kelompok Kerja) Piala Gubernur Jawa Timur 2017 yang terselenggara mulai 19 September-10 Oktober 2017 di lapangan Gool Futsal Mangga Dua, Wonokromo, Surabaya.
"Kendati tidak mampu meraih juara, tim futsal PWI Tuban berhasil meraih tim fair play, ini sangat membanggakan," ucap Pipit Wibawanto Ketua PWI Tuban saat mengikuti penutupan sekaligus penyerahan piala turnamen di lokasi acara tersebut, Selasa (10/10) sore.
Pipit menambahkan, semoga prestasi ini bisa ditingkatkan pada turnamen tahun mendatang, sehingga bisa diikuti lebih maksimal lagi. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pemain dan para pendukung tim PWI Tuban.
Sementara itu, Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf saat penutupan acara menyampaikan, turnamen futsal ini merupakan ruang bagi wartawan dalam bidang olahraga, selain juga sebagai ajang silaturrahmi antarwartawan se-Jawa Timur yang diikuti 16 tim.
"Saya sangat mengapresiasi turnamen ini, di tengah profesi sebagai wartawan ternyata masih mementingkan olahraga dan berprestasi dengan menjunjung sportivitas," ucap Gus Ipul sapaan akrabnya.
Gus Ipul juga berjanji, tahun depan turnamen futsal antarwartawan ini akan terus dilaksanakan, dengan jumlah total hadiah yang akan ditambah, demi menarik jumlah peserta lebih banyak.
Perlu diketahui, pemenang Turnamen Futsal Wartawan Piala Gubernur Jatim yakni juara pertama diraih Wankum FC (Pokja Wartawan Hukum) dengan hadiah uang tunai Rp.10 juta plus tropy juara, juara kedua Dewantara FC (Pokja Wartawan Pendidikan) Rp.7,5 juta, juara ketiga Hoofdbureau (Pokja Wartawan Polrestabes) Rp. 5 juta dan juara keempat Pahlawan FC (Pokja Wartawan Pemprov Jatim) Rp.3 juta.
Sedangkan pemain terbaik diraih M. Andik (Kojek) dari Pahlawan FC, top scorer M Taufiq dari Wankum FC dan peraih tim fair play yaitu PWI Tuban. Masing-masing kategori memperoleh uang tunai Rp 1,5 juta. (chusnul huda/hei)