DUKCAPIL HARAPKAN KERJASAMA SLTA UNTUK REKAM E-KTP
- 19 January 2016 00:00
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 622
Tubankab – Berbagai Inovasi dalam pelayanan masyarakat telah dilakukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Tuban. Hal ini dilakukan demi meningkatkan pelayanan dan pencatatan kependudukan yang berupa KTP (Kartu Tanda Penduduk) Elektronik atau E-KTP khususnya sekolah tingkat SLTA.
Tercatat tahun 2015 minim peminat untuk perekaman E-KTP di sekolah, “hanya 2 sekolah yang melakukan perekaman di sekolah, itu masih jauh dari harapan kami, padahal jika sekolah mau mengajukan perekaman E-KTP kepada kami, kami akan datang ke sekolahan tersebut dan akan mengantarnya kalau sudah jadi, itu semua Gratis tanpa dipungut biaya”. Ungkap Gunadi Kepala Bidang Kependudukan Dinas DUKCAPIL Kabupaten Tuban.
Untuk tahun 2016 ini, Dinas Dukcapil Tuban berharap peran serta dan pro aktif pihak – pihak terkait khususnya Dinas Pendidikan dan Kepala Sekolah untuk membantu mensosialisasikan guna tercapai perekaman E-KTP untuk siswa – siswi usia 17 Tahun yang duduk di bangku SLTA.
Sementara itu Joni Martoyo mengatakan “dalam rangka tertib administrasi pencatatan kependudukan, kita akan tingkatkan terus upaya-upaya pelayanan masyarakat yang lebih baik, masyarakat juga harus tahu bahwa pengurusan dokumen – dokumen kependudukan di Dinas kami Gratis, silahkan saja datang sendiri”. Tambah Kepala Dinas DUKCAPIL Kabupaten Tuban ini.
Selain rekam E-KTP di sekolah, Dinas Dukcapil juga berupaya untuk digitalisasi arsip yang ada di gudang, karena ditakutkan arsip – arsip yang ada sejak tahun 1927 itu dimakan Rayap, sehingga data – data penting yang ada di Dinas Dukcapil dapat terinventarisir dengan baik. (nul)