DINKES SIAP PERANG LAWAN POLIO

Tubankab – Guna menyukseskan program pemerintah pusat terkait Pekan Imunisasi Nasional (PIN), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban, siap memerangi penyakit polio dengan melaksanakan PIN pada 8 hingga 15 maret mendatang.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Tuban, dr. Saiful Hadi, mengatakan bahwa saat ini persiapan sudah 90 persen lebih, tinggal menunggu hari pelaksanaannya saja. “Persiapan sudah matang, saat ini sudah ada tim untuk mendata anak yang belum pernah imunisasi polio,” terang dokter lulusan Unair Surabaya ini, kepada reporter Tubankab, Senin (29/02).

Demi memaksimalkan program yang serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia tersebut, lanjut Saiful, Dinkes telah melaksanakan beberap tahapan penting, seperti sosialisasi terhadap Kepala Puskesmas, bidan, PKK dan para camat Se Kabupaten Tuban.

Tentang kekhawatiran efek samping yang mungkin terjadi setelah diimunisasi polio, lanjutnya, pihaknya akan meyakinkan kepada masyarakat kalau selama ini tidak pernah ditemukan efek samping terkait imunisasi. “Masyarakat tak usah khawatir, karena tak ada dampak yang ditimbulkannya,’’ tegasnya.

Saiful menambahkan, polio adalah penyakit yang harus dicegah sedini mungkin, karena dapat menyebabkan cacat terhadap anak. Di Kabupaten Tuban selama satu dekade terakhir, imbuhnya, masih ditemukan virus penyebab polio, namun tidak ada yang menyebabkan penyakit polio.“Karena keseriusan memerangi polio, dalam satu dekade ini, Tuban dinyatakan bebas polio,” ujarnya.

PIN Polio di Kabupaten Tuban rencananya akan digelar serentak di 20 Kecamatan di pos PIN dan fasilitas pelayanan kesehatan. PIN polio Kabupaten Tuban direncanakan dicanangkan oleh Bupati Tuban di Kecamatan Soko, pada 8 Maret mendatang. (ddg/hei)

comments powered by Disqus